Daerah  

Pendaftaran Selter 9 JPT Pratama Pemkab Merangin Ditutup, Pansel Evaluasi Berkas 33 Orang Peserta 

Ilustrasi lelang jabatan. Foto:Net
Ilustrasi lelang jabatan. Foto:Net

JambiWin.Com,Merangin – Seleksi Terbuka (Selter) 9 Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama dilingkup Pemerintah Kabupaten Merangin telah tutup tahapan pendaftaran pada 16 Agustus tadi malam.

Dari Sembilan (9) jabatan eselon II yang lelang, sebanyak 33 orang telah daftar secara online ke Panitia Seleksi (Pansel) JPT Pratama.

Dikatakan Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Ferdi Firdaus saat dikonfirmasi media ini melalui sambungan telpon pribadinya. Bahwa dua dari sembilan jabatan eselon II yang lelang belum memenuhi jumlah syarat minimal. Kamis (17/8/2023).

“Iya benar, sebelum pendaftaran ditutup tadi malam pukul 00:00 WIB. 33 orang telah mendaftar ke kita (Pansel-red) untuk selter JPT Pratama,” kata Ferdi yang juga anggota Pansel.

Ferdi menambahkan, meski telah mengumumkan jumlah peserta Selter JPT Pratama yang daftar, namun Pansel belum bisa mempublikasi nama-nama peserta.

“Nanti di publikasikan pada saat pengumuman peserta yang lolos administrasi,”ujarnya.

Untuk tahapan selanjutnya kata Ferdi, Pansel akan melakukan evaluasi dan verifikasi terhadap dokumen yang masuk.

“Selain itu, Pansel akan melakukan penetapan perpanjangan waktu bagi JPT yang belum memenuhi jumlah yang dipersyaratkan minimal 3 pendaftar pada masing-masing jabatan,”pungkasnya.

Berikut 9 jabatan eselon II Pemkab Merangin yang di lelang dan jumlah peserta atau pelamar.

Asisten Administrasi Umum (Asisten III Setda) sudah dilamar 4 orang. Asisten Koordinator Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten I Setda) sudah dilamar 4 orang. Inspektur Daerah 3 orang. Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DKUKM-PP) 4 orang.

Selanjutnya, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) 2 orang, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan (Nakbun) 5 orang, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PKP) 5 orang, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) 4 orang dan Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Sekwan) 2 orang.(*) 

Reporter: Edo Guntara